Bantul, Ruangenergi.com – Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) menggelar Sosialisasi Kinerja dan Penyuluhan Regulasi BPH Migas TA 2021 yang bertempat di Gandung Pardiman Center Imogiri, Kab. Bantul D.I. Yogyakarta (02/10).
Kegiatan sosialisasi yang diikuti oleh masyarakat Bantul ini berlangsung secara kondusif dan antusias dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Sosialisasi tersebut dihadiri oleh Anggota DPR RI Komisi VII, Gandung Pardiman, Anggota Komite BPH Migas Wahyudi Anas, Sekretaris BPH Migas Yuli Rachwati, Kapanewon Imogiri Slamet Santoso, dan SBM PT Pertamina (Persero) Area Yogyakarta Bastian Wibowo.
Dalam sambutannya, Komite BPH Migas, Wahyudi Anas, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara BPH Migas dan Komisi VII DPR RI.
Tujuannya guna memberikan pemahaman dan edukasi kegiatan hilir migas kepada masyarakat secara langsung terutama penyediaan dan distribusi BBM khususnya di wilayah Kabupaten Bantul.
“Acara ini merupakan optimalisasi pendekatan BPH Migas dengan masyarakat dalam rangka edukasi dan sarana diskusi masyarakat terkait penyaluran BBM Bersubsidi di Kabupaten Bantul,” kata Wahyudi.
Selain itu, BPH Migas memberikan pemaparan Tugas dan Fungsi BPH Migas serta capaian Kinerja dan Penyuluhan Regulasi BPH Migas kepada masyarakat di Imogiri Kabupaten Bantul.
Berdasarkan monitoring pengawasan penyediaan dan pendistribusian BBM di Kab. Bantul, untuk Jenis BBM Tertentu(JBT) kuota yang ditetapkan BPH Migas sebesar 47.415 KL dan realisasi hingga 31 Agustus 2021 sebesar 19.924,1 KL ( 42,02%) sedangkan untuk Jenis BBM Khusus Penugasan (JBKP), kuotanya sebesar 10.538,0 KL dan realisasinya sebesar 552,00 KL ( 5,24%).
Anggota Komisi VII DPR RI, Gandung Pardiman mengapresiasi atas terselenggaranya acara sosialisasi ini.
“Komisi VII DPR RI sebagai mitra kerja BPH Migas sangat mengapresiasi sinergitas antara DPR RI dan BPH Migas dalam kegiatan sosialisasi yang mengedepankan intensitas komunikasi secara tatap muka dengan masyarakat Bantul untuk memastikan tugas dan fungsi BPH Migas berjalan dengan baik,” ungkap Gandung.