Jakarta, ruangenergi.com – Bagian Jaringan PT PLN (Persero) UP3 Cempaka Putih melakukan Pemeliharaan Gardu Tanpa Padam di Gardu BK1 yang berada di Kawasan PLN Pusharlis UP2W II Jakarta, Jl. Swadaya PLN Jakarta Timur, Senin(18/4/22) dalam rangka menjaga keandalan setiap komponen atau peralatan aset distribusi sehingga pemanfaatan komponen atau peralatan tersebut dapat dioptimalkan dengan performa yang baik.
Seperti diketahui, PT. PLN (Persero) Distribusi Jakarta Raya dituntut untuk dapat memberikan layanan kepada masyarakat secara maksimal. Layanan maksimal yang dimaksud dalam hal ini adalah dapat memberikan penyaluran tenaga listrik yang berkualitas, berkesinambungan (kontinu) dan andal.
Dalam mengatasi masalah terjadinya gangguan maka perlu dilakukan pemeliharaan jaringan distribusi. Pemeliharan jaringan itu sendiri meliputi pekerjaan, pemeriksaan, pencegahan, perbaikan dan pergantian peralatan pada suatu jaringan distribusi.
“Dengan dilaksanakannya pemeliharaan tanpa padam dapat meningkatkan kepuasan pelanggan, menjaga citra perusahaan dan menekan angka ENS (Energy Not Supplied)”.